Senin, 15 Agustus 2016 suasana Upacara Bendera di SD Muhammadiyah (Plus) Kota Salatiga berbeda dari biasanya. Ya, sebab pada hari itu kepala sekolah beratribut lengkap pramuka. Pada kesempatan itu, kepala sekolah tidak hanya sekedar memberikan amanat upacara tetapi sekaligus melantik 15 siswa sebagai Petugas Patroli Keamanan Sekolah.
“Menjaga keamanan, ketertiban dan kenyamanan bukan hanya tugas satpan / keamanan saja, tetapi juga merupakan kewajiban semua warga sekolah,” kata kepala sekolah. Untuk membantu satpam kami membuat Petugas Patroli Keamanan Sekolah, tidak hanya mengamankan namun juga sebagai pengawasan teman sebaya. Semoga dengan adanya Petugas PKS ini dapat meningkatkan keamanan, ketertiban dan kenyamanan di lingkungan sekolah dan sekitarnya.